WITC Nusa Tenggara Timur Tebar Sembako kepada Warga Terdampak Covid-19

Date:

KUPANG – Wahdah Islamiyah Tanggap Corona (WITC) Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar program pembagian Sembako di kota Kupang dan sekitarnya sebanyak 60 paket, dilakukan selama sepekan, puncaknya di hari Ahad (12/04/2020).

“Kegiatan Ini merupakan rangkaian kegiatan WITC, Di mana saat ini dengan pandemi Covid-19 ada beberapa warga yang tidak mampu, sementara di sisi lain mereka dibatasi untuk keluar rumah mencari nafkah,“ tutur Abdullah, Ketua DPD WI Kupang.

KUPANG – Wahdah Islamiyah Tanggap Corona (WITC) Nusa Tenggara Timur (NTT) menggelar program pembagian Sembako di kota Kupang dan sekitarnya sebanyak 60 paket, dilakukan selama sepekan, puncaknya di hari Ahad ( 12/04/2020).

Wahdah Inspirasi Zakat, Wahdah Islamiyah NTT bekerja sama dengan satgas Covid-19 melakukan pengumpulan donasi dari para donatur lalu disalurkan kepada orang yang dikenal sangat layak untuk mendapatkan bantuan.

Selain masyarakat kurang mampu, satgas juga membagikan kepada para guru ngaji, terutama yang selama ini aktif mengajar di lembaga pendidikan non formal asuhan Wahdah Islamiyah Kota Kupang.

“Alhamdulillah, saat ini NTT termasuk daerah yang masih tergolong minim atau aman dari penyebaran virus corona, walau baru baru ini beredar berita bahwa di kota Kupang sudah ada PDP atas nama Elyas Y. Asamau. Semoga saja tidak ada yang tertular karenanya,” ungkap Abdullah.

“Warga antusias menerima sumbangan ini walau belum maksimal. Semoga ke depannya lebih baik, dan semakin banyak yang menyumbangkan hartanya untuk menjadi kebahagiaan orang orang yang tidak mampu secara ekonomi. Aamiin,” harap Abdullah. (*RH)

1 KOMENTAR

  1. Kami mengucapkan terima kasih Jazakumullahu khairan kepada seluruh donatur yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

Spesial! Angkat Tema “Bahagia”, PSR di Makassar Hadirkan Enam Pemateri Doktor Lulusan Timur Tengah

MAKASSAR, wahdah.or.id - Bulan Ramadan 1446 H/2025, kehadirannya kini...

Musyawarah Kerja Ke-XIV, Pejabat Bupati Apresiasi Peran Wahdah Islamiyah Bone di Bidang Keagamaan dan Sosial

BONE,wahdah.or.id - Musyawarah Kerja Daerah (Mukerda) ke-XIV Wahdah Islamiyah...

Dihadiri Hingga 450 Peserta, Muslimah Wahdah Islamiyah Kendari Gelar Daurah Serentak di Depalan Kecamatan

KENDARI, wahdah.or.id - Menyambut bulan suci Ramadan 1446 H,...

Bupati Morowali Melalui Kabag Kesra: Wahdah Islamiyah Mitra Masyarakat dan Pemerintah

MOROWALI, wahdah.or.id - Sukses menggelar Musyawarah Kerja Daerah (Mukerda)...