TELUK BINTUNI, wahdah.or.id – “Menuju Kejayaan Ummat Bersama Merawat NKRI”, itulah tema yang diusung dalam pengukuhan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Wahdah Islamiyah Teluk Bintuni dirangkaikan dengan Tabligh akbar yang digelar di Distrik Tomu, Teluk Bintuni, Papua Barat pada Rabu malam, 6 Maret 2019.
Kegiatan ini dihadiri ratusan peserta. Beberapa tamu undangan yang hadir juga tampak dari perwakilan pemerintahan, tokoh masyarakat, dan ormas Islam.
Acara dimulai pukul 18.30 WIT. Pembacaan SK pengurus dan nama-nama pengurus wilayah hingga daerah oleh ustadz Abdullah Mujid, S.Pd. dari DPW Wahdah Islamiyah Papua Barat.
Kepala KUA Teluk Bintuni, ustadz Iwan, S.HI. yang hadir dalam kesempatan tersebut sangat mengapresiasi kehadiran Wahdah Islamiyah dalam mewarnai dakwah Islam di daerah pelosok Papua Barat itu.
“Wahdah Islamiyah juga dapat bersinergi dengan ormas Islam yang lain dalam mengatasi problematika umat mulai dari pemurtadan, paham menyimpang dan permasalahan lainnya,” pungkasnya.[]
Reporter : Abdullah Albulukumbawiy