Wahdah Islamiyah Buton Selatan Bentuk Tim Tanggap Corona, Mulai Salurkan Donasi

Date:

KENDARI – Wahdah Islamiyah Buton Selatan kembali menyalurkan Donasi melalui program Wahdah Islamiyah Buton Selatan Tanggap Corona (WITC), di Kecamatan Siompu, Kabupaten Buton Selatan, Sulawesi Tenggara, Rabu (08/04/2020).

Kegiatan ini dibentuk tidak lain karena rasa kepedulian terhadap sesama ditengah musibah yang telah dihadapi oleh negara kita.

Wahdah Islamiyah Buton Selatan kembali menyalurkan Donasi melalui program Wahdah Islamiyah Buton Selatan Tanggap Corona (WITC), di Kecamatan Siompu, Kabupaten Buton Selatan, Sulawesi Tenggara, Rabu (08/04/2020).

Nur Sima sebagai salah seorang penerima donasi mengatakan kegiatan ini sangat bagus dengan melihat kelangkaan Sembako saat ini serta harga sembako yang cukup melambung tinggi dari harga sebelumnya.

Abdul Hafiz selaku tim WITC Buton Selatan mengatakan kegiatan ini masih dalam tahap awal dan akan ada donasi selanjutnya, yang kemudian akan disesuaikan dengan kondisi keuangan yang masuk melalui penggalangan dana.

“Mari bersama sukseskan program tanggap Corona ini untuk meringankan beban saudara kita yang membutuhkan,” Pesan Abdul Hafiz.

Penyaluran  layanan Donasi  melalui Bank Mandiri Syariah 713 764 341 8 atas nama Wahdah Inspirasi Zakat SULTRA. Konfirmasi ke 082187486313 (Penyaluran Donasi Via Rekening) dan 085399402670 untuk penjemputan Donasi secara Langsung.

“Semua Donasi yang masuk akan digunakan untuk pengadaan masker, hand sanitizer, sembako untuk dhuafa, disinfektan untuk penyemprotan masjid dan ruang publik demi mencegah penyebaran Covid-19,” tutur Abdul Hafiz. (*R/RH)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

Optimalisasi Fungsi Masjid Berdayakan Umat Lewat Event Bazar dan Kegiatan Keislaman Akhir Pekan

MAKASSAR, wahdah.or.id - Sudah dua pekan Program Masjid Berdaya...

Gelar Workshop Kehumasan, Upaya Memperkuat Brand dan Popularitas Wahdah Islamiyah

KARANGANYAR, wahdah.or.id - Biro Hubungan Masyarakat dan Kerja Sama...

Rapat Kerja Pertama One Wakaf Usung Tema “Kolaborasi dan Inovasi Untuk Kemaslahatan Umat”

MAKASSAR, wahdah.or.id – One Wakaf sukses menggelar Rapat Kerja...