Wahdah Diundang Sidang Itsbat
Kementerian Agama (Kemenag) RI insya Allah kembali akan menggelar Sidang Itsbat Penentuan 1 Syawal 1433 H, Sabtu 29 Ramadhan yang bertepatan dengan 18 Agustus 2012 di Auditorium Kementerian Agama Jl. HM.Thamrin No.6 Jakarta Pusat.
Melalui Kepala Kantor Perwakilan Ketua Umum (KPKU) Wahdah Islamiyah Jakarta Ustadz Umar Sholeh menyampaikan bahwa Wahdah Islamiyah telah menerima undangan resmi dari Kemenag RI untuk menghadiri Sidang Itsbat ini.
Sidang Itsbat akan dimulai pukul 16.30 WIB akan dipimpin langsung oleh Menteri Agama RI. Sidang ini akan dihadiri beberapa perwakilan ormas dan lembaga Islam dan beberapa Duta Besar Negara Sahabat. Insya Allah dari Wahdah Islamiyah akan dihadiri Langsung oleh Ketua Umum DPP Wahdah Islamiyah Ustadz Muhammmad Zaitun Rasmin, Lc, MA.
Dalam penentuan awal Ramadhan 1433 H, 19 Juli yang lalu, Ustadz Zaitun hadir dalam sidang Itsbat. Dalam kesempatan tersebut Wakil Ketua Komisi Luar Negeri MUI Pusat ini menyampaikan tanggapaannya akan pentingnya mewujudkan kebersamaan dalam penetapan hari raya, karena hari raya merupakan amal jamai berbeda sifatnya dengan ibadah lainnya dalam Islam.
Pemerintah dipandang sebagai jalan persatuan yang merupakan representasi mayoritas, sesuai dengan hadis Nabi yang memerintahkan kita berpuasa dan berhari raya mengikuti yang mayoritas.“ Andaikan suatu saat pemerintah memutuskan awal puasa dengan metode Hisab, maka Wahdah Islamiyah akan ikut Pemerintah demi persatuan ummat Islam,” tutup Ustadz dalam tanggapannya
Wahdah Siapkan Naskah Seragam Khutbah Idul Fitri Versi Download
Dewan Syariah Wahdah Islamiyah mengeluarkan dan merekomendasikan Khutbah Saeragam Idul Fitri 1433 H untuk para Dai Wahdah Islamiyah di Seluruh Cabang dan Daerah Binaan Wahdah Islamiyah. Tema Naskah tahun ini adalah “Menata Jiwa, Membangun Pribadi Menuju Kejayaan Umat”, naskah ini dapat didownload di menu “Download” Website www.wahdah.or.id. Juga bisa di download Naskah Ied yang berbahasa Makassar.
Insya Allah Pelaksanaan Shalat Idul Fitri Keluarga Besar Wahdah Islamiyah 1 Syawal 1433 H dipusatkan di Lapangan al Badar Kampus Ma’had ‘Aly al Wahdah (Stiba) Manggala Jl.Inspeksi PAM dengan Khatib, Direktur Stiba Ustadz Muhammad Yusran Anshar, Lc, MA (*)