JENEPONTO, wahdah.or.id — Sekolah Dasar Islam Terpadu (SD IT Ulul Al Baab) Wahdah Jeneponto berhasil menggelar pengajian persatuan orangtua Murid bertempat di Gedung Sipitangarri Gedung Sipitangarri Kelurahan Empoang, Kec. Binamu, Kabupaten Jeneponto, Rabu (09/20/2022).
Pengajian yang dihadiri oleh Wakil Bupati Jeneponto ini, mengangkat tema “Sinergisitas Orangtua dan Guru Menuju Generasi Unggul dan Beradab”.
Kegiatan yang dihadiri oleh para orangtua murid, guru, pengurus dan kader Wahdah Jeneponto ini menghadirkan pakar pendidikan dan pemerhati remaja, Ust. Dr. Askar Yaman, S.Pd., M.M., M.Pd.
Sebagai ajang silaturahim, menjaga dan menguatkan sinergitas antar Guru dan orangtua murid, kegiatan ini juga bertujuan untuk mensosialisasikan program Pesantren dan kegiatan PPDB.
Tak ingin melewati pengajian dan silaturahim tanpa kesan, pihak sekolah menyiapkan pertunjukan dan persembahan dari Santri SD IT Ulul Albaab Jeneponto. Diantaranya penampilan nasyid dan hafalan hadis. [*]
Rep: Hamka
Editor: Absaid