Tambah Tim Penyelenggaraan Jenazah, WI Kendari Gelar Pelatihan

Date:

KENDARI, wahdah.or.id — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Wahdah Islamiyah Kendari menggelar pelatihan penyelenggaraan jenazah di masjid Baitul Mukmin Abeli, Ahad 23 September 2018.

Ustadz Riyan Saputra selaku Ketua DPD Wahdah Islamiyah Kendari dalam sambutannya berharap agar dari pelatihan ini dapat menambah tim penyelenggaraan jenazah di kota Kendari khusususnya di kecamatan-kecamatan yang dibawahi Dewan Pimpinan Cabang (DPC).

Dengan begitu pelayanan terhadap kendala penyelengaraan jenazah di masyarakat dapat tertangani dengan baik dan profesional.

Peserta terlihat sangat antusias mengikuti materi dan praktek penyelenggaraan jenazah yang dibawakan oleh pemateri.

Seorang peserta mengaku pelatihan ini sangat bermanfaat dan mudah dipahami apalagi dengan contoh langsung praktek. “Yang pernah dipelajari hanya teori, jadi tidak terlalu tahu, sekarang dengan praktek insya Allah bisa” ungkapnya.

Dalam sesi praktek peserta menggunakan bahan lengkap dari paket penyelengaraan jenazah yang telah disiapkan oleh Departemen Sosial DPD Wahdah Islamiyah Kendari.[]

Laporan: La Jumadin

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

Rakyat Gaza Kembali Diserang, Wahdah Islamiyah Respon Kondisi Terkini dengan Aksi Bela Palestina

MAKASSAR, wahdah.or.id - Menjelang sepuluh hari terakhir Ramadan 1446...

Gagas Perubahan: Pemudi Wahdah Perkuat Kolaborasi Antar Komunitas di Ramadan Talk

MAKASSAR, wahdah.or.id - Sebanyak 70 pemuda perwakilan komunitas, remaja...

Perkokoh Silaturahmi, Safari Ramadan Wahdah Bulukumba Sasar 14 Masjid Binaan di Kecamatan Rilau Ale

BULUKUMBA, wahdah.or.id - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Wahdah Islamiyah...

DPW Wahdah Islamiyah Sulteng Gelar Pengajian dan Buka Puasa, Tekankan Peran Dakwah dan Ketahanan Keluarga

PALU, wahdah.or.id - Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Wahdah Islamiyah...