Semarak! Peresmian Rumah Qur’an Wahdah Yogyakarta

Date:

YOGYAKARTA – Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) Yogyakarta bersama Kadus Trini meresmikan Rumah Qur’an (RQ) Wahdah Yogyakarta di Dusun Trini RT 07/18, Desa Trihanggo, Kecamatan Gamping, Kabupaten Sleman, DIY, Senin (12/04/2021).

Acara peresmian dihadiri Kepala Dusun Trini Purwanto, Ketua WIZ Aulia Rakhman, para tokoh Alim Ulama, masyarakat setempat dan bintang tamu dalam acara Talkshow yaitu Ahmad dan Kamil (AhKam) juara Hafiz Indonesia.

RQ Wahdah merupakan program yang digagas oleh Lembaga Pembinaan Dan Pengembangan Pendidikan Al Qur’an (LP3Q) dan didukung oleh WIZ Yogyakarta dengan tujuan mewadahi layanan Al Qur’an di lingkungan keluarga dan masyakarat.

Acara dimulai dengan pembukaan tahfidz anak-anak (peserta didik RQ Wahdah). Setelah itu dilanjutkan sambutan dari Kadus Purwanto.

Dalam sambutannya, beliau menyampaikan bahwa RQ Wahdah didirikan untuk mencetak generasi-generasi pengahafal Al Qur’an mulai sejak dini (anak-anak).

Sementara itu Aulia Rahman, mewakili WIZ Jogja sekaligus pengurus RQ Wahdah menyampaikan tentang Visi, Misi dan layanan RQ Wahdah kepada para peserta yang hadir.

Acara dilanjutkan dengan Talkshow yang dipandu oleh Ustaz Amin, Kepala Sekolah MI Al-Wahdah Yogyakarta, dengan tema “Muliakan Ramadhan dengan Al Qur’an”.

Acara semakin semarak dengan penampilan bintang tamu ‘AhKam’ yang dijuluki sebagai “Google Al Qur’an”, keduanya adalah juara pertama dan ketiga di ajang Hafidz Indonesia ini.

Salah satu bentuk penampilan AhKam adalah sesi tes hafalan oleh peserta yang hadir. AhKam mampu mengingat dan melantunkan ayat yang ditanyakan peserta dengan baik dan benar bahkan AhKam bisa mengartikan ayat dalam bahasa Inggris.

Dalam sesi tersebut, pak Ike selaku orang tua asuh AhKam memberi semangat dan motivasi kepada masyarakat yang hadir, pentingnya perhatian terhadap Al Qur’an, baik membaca, menghafal dan muroja’ah hafalan secara berulang-ulang.

Sesi selanjutnya dilakukan penyerahan sertifikat secara simbolis oleh Ketua WIZ Aulia kepada Ketua RT Suratmanto, dilanjutkan dengan penyerahan buku materi RQ Wahdah kepada Relawan Qur’an (tenaga pengajar) ustaz Ibrahim.

Acara diakhiri dengan pengajian yang dibawakan oleh ustaz Rudi Hudzaifah, serta ditutup doa dan foto bersama. (Erik)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

Perkuat Kaderisasi Luar Negeri, Bidang I Gelar Liqa Maftuh Bersama DPLN Wahdah Arab Saudi

ARAB SAUDI, wahdah.or.id — Dewan Perwakilan Luar Negeri (DPLN)...

MUI Bahas Boikot dan Dampaknya, Ust. Zaitun: Masalah yang Kita Hadapi Sekarang adalah Persoalan Kemanusiaan

JAKARTA, wahdah.or.id - Fatwa boikot terhadap produk-produk yang terafiliasi...

Politeknik Wahdah Islamiyah Makassar Menjalani Asesmen Pendirian Oleh Ditjen Diktiristek

MAKASSAR, wahdah.or.id - Usulan pendirian Politeknik Wahdah Islamiyah Makassar...

Kerjasama Pembinaan Baca Qur’an dengan Wahdah, SMA 1 Berau Daftarkan 300 Siswanya

BERAU, wahdah.or.id - Departemen Khidmah Qur'an Dewan Pengurus Daerah...