Persiapan Ramadhan, WI Gowa Gelar Pertemuan Dai dan Khatib

Date:

(wahdah.or.id) – Sungguminasa. Sebagai persiapan jelang Ramadhan 1439 H, Departemen Dakwah DPD Wahdah Islamiyah Gowa mengadakan pertemuan Dai dan Khatib di Masjid An-Nur, Jl. Bonto-Bontoa Sungguminasa, Ahad 22 April 2018.

Dalam pertemuan tersebut dibahas berbagai agenda dakwah utamanya di bulan Ramadhan mendatang. Acara ini juga dirangkaikan dengan penyerahan jadwal ceramah Ramadhan kepada para dai yang bertugas.

Ustadz Herman Hasyim selaku anggota dewan syuro Wahdah Islamiyah hadir memberikan tausiyah pada pertemuan tersebut.

Ustadz Herman memberikan beberapa tips agar sukses dalam agenda dakwah Ramadhan. Diantara tipsnya adalah para da’i harus melakukan beberapa persiapan sebelum ceramah, di antaranya persiapan Ruhiyah berupa meluruskan niat dan keikhlasan, persiapan Jasadiyah berupa memakai pakaian yang baik dan kondisi tubuh harus sehat, persiapan mental, persiapan Karakter, serta persiapan keilmuan. Selain itu para da’i harus memilih materi ceramah yang cocok dengan keadaan masyarakat.

Ustadz Anas Dg. Pasang, S.Pd.I selaku penanggung jawab jadwal ceramah Ramadhan mengatakan, jumlah da’i yang dikerahkan ada 154 orang yang akan bertugas di 121 masjid.

Pertemuan diakhiri dengan penyerahan sorban sebagai identitas da’i dan khatib Wahdah Islamiyah serta penyerahan jadwal ceramah dan buku materi seragam ceramah Ramadhan edisi saku.[]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

Kolaborasi WIZ dan ASBISINDO: 139 Anak Yatim dan Dhuafa Dapat Santunan Serta THR

MAKASSAR, wahdah.or.id - LAZNAS WIZ bersama Perkumpulan Bank Syariah...

Pekan Terakhir Ramadan, 750 Paket Iftar Didistribusikan WIZ dan KITA Palestina ke Jalur Gaza

GAZA, wahdah.or.id - Kehidupan masyarakat di Gaza Palestina saat...

Pondok Pesantren Abu Bakar Ash-Shiddiq: Wadah Baru untuk Pendidikan dan Dakwah Islam di Kawasan Bontobahari Bulukumba

BULUKUMBA, wahdah.or.id - Proses pembangunan Pondok Pesantren Abu Bakar...

Mitra Wahdah di Gaza: Terima Kasih Wahdah, Terima Kasih Indonesia

MAKASSAR, wahdah.or.id - Wahdah Islamiyah dan Komite Solidaritas (KITA)...