Mukerwil Wahdah Islamiyah, Wagub Sultra: Ulama dan Umara Harus Bersinergi

Date:

KENDARI – Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara, H. Lukman Abunawas, menghadiri Pembukaan Musyawarah Kerja Wilayah (Mukerwil) ke VI DPW Wahdah Islamiyah Sultra, yang dilaksanakan di Markaz Dakwah Wahdah Islamiyah Sultra, Kendari, Sabtu (25/12/2020).

Pada kesempatan tersebut, Lukman mengingatkan bahwa antara ulama dan umaro harus senantiasa menjaga sinergitas.

“Antara ulama dan umara harus bersinergi. Umara tanpa ulama maka akan ada ketimpangan, begitu pula, ulama tanpa umara akan mengalami hambatan,” jelas Lukman yang juga merupakan Ketua Dewan Masjid Sultra.

Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara, H. Lukman Abunawas, menghadiri Pembukaan Musyawarah Kerja Wilayah (Mukerwil) ke VI DPW Wahdah Islamiyah Sultra, yang dilaksanakan di Markaz Dakwah Wahdah Islamiyah Sultra, Kendari, Sabtu (25/12/2020).

Ia juga menitipkan tugas kepada Wahdah Islamiyah untuk menjadi ujung tombak guna membina ummat islam di seluruh kabupaten/ kota. “Saya berharap Wahdah Islamiyah dapat menjadi ujung tombak dalam membina secara intens ummat muslim yang ada di seluruh kabupaten / kota daerah kita ini,” ungkap dia.

Dalam kesempatan ini pula, Wahdah Islamiyah Sultra memberi piagam penghargaan kepada Lukman Abunawas atas dukungannya terhadap dakwah Islam di Sultra.

Dalam kesempatan ini pula, Wahdah Islamiyah Sultra memberi piagam penghargaan kepada Lukman Abunawas atas dukungannya terhadap dakwah Islam di Sultra. Piagam penghargaan diserahkan langsung oleh Ketua DPW Wahdah Islamiyah Sultra, Ustaz Ikhwan Kapai.

Piagam penghargaan diserahkan langsung oleh Ketua DPW Wahdah Islamiyah Sultra, Ustaz Ikhwan Kapai

Selain Wakil Gubernur, pembukaan Mukerwil ini juga dihadiri oleh tokoh-tokoh Sultra, di antaranya Wakil Ketua Umum MUI Sultra dan Perwakilan Kantor Kementerian Agama. (*rls)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

Berlimpah Ilmu, Doktor Hadits Alumni Madinah Beberkan Tips Pahala War Di Bulan Ramadan

MAKASSAR, wahdah.or.id - Pakar Hadis dan alumni Program Doktoral...

Perkuat Pemahaman Keagamaan dan Persiapan Sambut Ramadan, Ini Enam Materi yang Didapat Peserta PSR

MAKASSAR, wahdah.or.id -- Dewan Pengurus Pusat (DPP) Wahdah Islamiyah...

170 Jiwa Terdampak, Relawan Wahdah Peduli dan WIZ Bantu Evakuasi Korban Banjir di Makassar

MAKASSAR, wahdah.or.id - Banjir kembali menerjang dua kecamatan di...

Spesial! Angkat Tema “Bahagia”, PSR di Makassar Hadirkan Enam Pemateri Doktor Lulusan Timur Tengah

MAKASSAR, wahdah.or.id - Bulan Ramadan 1446 H/2025, kehadirannya kini...