Kunjungan Ulama Yaman ke kantor DPP Wahdah Islamiyah

Date:

IMG 0674

MAKASSAR – Pada Kunjungannya  ke kantor DPP Wahdah Islamiyah (Selasa, 26 Februari 2013 M) Fadhilatussyaikh Dr. Ahmad bin Hassan Al Mua’llim Hafizdahullah yang juga merupakan Murid dari Syaikh Nashiruddin al Albani, Syaikh Abdullah bin Abdul Aziz Bin Baz, Syekh Amin Asy – Syinqithy, Syekh ‘Utsaimin, dan Syekh Jibrin –rahimahumullah- serta syekh Abu Bakr Al – Jazairi Hafidhohullah menyampaikan tausiyah ba’da zhuhur tentang Taqwa dan keutamaannya di masjid Darul Hikmah kantor DDP Wahdah Islamiyah.

IMG 0673

Beliau menegaskan bahwa ketakwaan adalah merupakan kunci kemenangan serta merupakan solusi dari seluruh masalah didunia maupun diakhirat. Dan tak lupa pula beliau mengungkapkan rasa syukur kepada Allah dan senang bertemu dengan para ikhwah filllah  yang berada dimakassar, dan beliau menyampaikan bahwa kunjungan beliau ke Indonesia adalah merupakan kunjungan yang pertama.

Kunjungan beliau ke DPP WI kali ini diterima langsung oleh Sekjen DPP WI Ust.  Ir. Iskandar Kato M.Si dan dalam perkenalan  singkat yang dipandu oleh Ust. Syaibani Mujiono selaku Kadep Dakwah DPP WI memaparkan bahwa dalam kesehariannya  Fadhilatussyaikh Ahmad bin Hassan Al Mua’llim diberikan amanah  sebagai   Wakil Majelis Ulama di Yaman dan sekaligus sebagai Ketua Majelis Ulama Hadramaut serta Pimpinan Jam’iyyah Al Hikmah al Khairiyah  cabang Hadramaut. Turut hadir bersama Beliau Syaikh ‘Ishom Abdullah al Bawazier Hafidzahullah.

IMG 0672

Reporter : Muhammad Yusuf
Editor : Abu Ubaidillah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

Berlimpah Ilmu, Doktor Hadits Alumni Madinah Beberkan Tips Pahala War Di Bulan Ramadan

MAKASSAR, wahdah.or.id - Pakar Hadis dan alumni Program Doktoral...

Perkuat Pemahaman Keagamaan dan Persiapan Sambut Ramadan, Ini Enam Materi yang Didapat Peserta PSR

MAKASSAR, wahdah.or.id -- Dewan Pengurus Pusat (DPP) Wahdah Islamiyah...

170 Jiwa Terdampak, Relawan Wahdah Peduli dan WIZ Bantu Evakuasi Korban Banjir di Makassar

MAKASSAR, wahdah.or.id - Banjir kembali menerjang dua kecamatan di...

Spesial! Angkat Tema “Bahagia”, PSR di Makassar Hadirkan Enam Pemateri Doktor Lulusan Timur Tengah

MAKASSAR, wahdah.or.id - Bulan Ramadan 1446 H/2025, kehadirannya kini...