Ketua Umum Kunjungi Balikpapan dan Medan

Date:

Ketua Umum Kunjungi Balikpapan dan Medan

Ketua Umum DPP Wahdah Islamiyah (WI) Ustadz Muhammad Zaitun Rasmin, Lc mengadakan kunjungan dakwah ke kota Balikpapan selama dua hari, Rabu-Kamis, 9-10 Juli 2008 dan kota Medan Jumat-Sabtu, 11-12 Juli 2008.

 

Dalam Kunjungannya kali ini ke daerah persiapan Cabang WI ini, Ketua Umum memberikan pengarahan ke peserta Upgrading  Da’i Wilayah Kalimantan.

Menurut Ustadz Muadz Rusli, Da’i Wahdah yang sudah beberapa tahun membina di kota ini mengatakan bahwa Upgrading ini diikuti sekitar 100 peserta, 53 orang merupakan peserta tetap, selebihnya Mustami (pendengar).

Setiap peserta mendapatkan kitab Maktabah Lil Thalibil Ilmi Al Awwal yang terdiri dari 14 kitab dasar yang perlu dimiliki seorang Da’i. Kegiatan ini bertempat di Masjid Al Mukarrabun KM.13 kota Balikpapan

Kegiatan ini merupakan daurah besar pertama Wahdah Balikpapan yang diikuti selain da’i-da’i Cabang WI di wilayah Kalimantan (Samarinda, Tarakan, Pontianak, Balikpapan), juga diikuti utusan Ponpes Se-Kaltim.

Upgrading ini berlangsung sekitar sebulan mulai 5 Juli yang lalu. Upgrading ini diisi lima pemateri, yakni Syaikh Abu Sholeh Kholid Salamah, Ustadz Muh.Taufan Djafri, Lc, Ustdaz Muh.Yusran Anshar, Lc, Ustadz Fariq Okbah, dan Ustadz Naspi Arsyad dari Hidayatullah.

Dalam kunjungan pertamanya untuk Wahdah Balikpapan ini, Ketua Umum mengadakan pertemuan khusus dengan Da’i-dai Wahdah dari daerah Se-Kaltim, dalam rangka menambah motivasi dan penguatan dakwah serta pengembangan kaderisasi menuju visi 2015.

Selain itu, Ustadz Zaitun juga sempat mengisi pengajian umum di Masjid Istiqamah Dakwah Center Pertamina Balikpapan. Berkat kunjungannya tersebut, Wahdah dijadwalkan ceramah rutin tiap pekan di radio IDC Pertamina Balikpapan. 

Upgrading Medan
Sedangkan di Kota Medan, Ketua Umum juga memberikan pengarahan kepada peserta Upgrading Da’i Wilayah Sumatra (Aceh, Sumut, Tapanuli Selatan, Bangka, Lampung) bertempat di Ma’had Assunnah Yayasan Arrisalah Deli Serdan Sumut, berlangsung mulai tanggal 9 Juli-7 Agustus 2008

 

Upgrading ini kerjasama dengan Yayasan Arrisalah, dihadiri 50 peserta, 10 diantaranya akhwat. Adapun Pemateri lain yang mengisi acara  ini: Ust.Aswanto Muh.Taqwi, Lc (Da’i Wahdah yang ditempatkan di Aceh), Ust.Ridwan Hamidi (Ketua Wahdah Yogyakarta), Ust.Ahmad Hanafi (Dosen  Ma’had Al Wahdah Makassar), Ust.Muh.Thalib (Direktur Ma’had Assunnah), dan Syaikh Abu Sholeh  Kholid Salamah.   

 

Upgrading Fak-Fak

Pada waktu yang bersamaan, 5 Juli 2007 Wahdah juga gelar kegiatan serupa di Fak-fak Irian Jaya. Kegiatan ini bertempat di Masjid Al Munawwarah Islamic Center  Kota Fak-Fak.

Upgrading ini dihadiri sekitar 30 peserta yang berasal dari cabang dan binaan WI di sekitar wilayah tersebut (Merauke, Jayapura, Ambon, Maluku) dan peserta dari da’i-dai umum, Imam Desa, dan Mahasiswa.

Diantara Ustadz yang mengisi acara tersebut, yakni Ustadz Muh.Ikhwan Abd.Jalil, Lc dan Ustadz Nur Ihsan Muh.Idris, Lc. Kegiatan ini terlaksana atas kerjasama Wahdah Islamiyah dengan YAPIS (Yayasan Pendidikan Islam Fak-Fak), PII Fak-Fak, Pengurus Masjid Al Munawwarah serta turut dibantu juga oleh Dai AMCF dan Hidayatullah.  

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

170 Jiwa Terdampak, Relawan Wahdah Peduli dan WIZ Bantu Evakuasi Korban Banjir di Makassar

MAKASSAR, wahdah.or.id - Banjir kembali menerjang dua kecamatan di...

Spesial! Angkat Tema “Bahagia”, PSR di Makassar Hadirkan Enam Pemateri Doktor Lulusan Timur Tengah

MAKASSAR, wahdah.or.id - Bulan Ramadan 1446 H/2025, kehadirannya kini...

Musyawarah Kerja Ke-XIV, Pejabat Bupati Apresiasi Peran Wahdah Islamiyah Bone di Bidang Keagamaan dan Sosial

BONE,wahdah.or.id - Musyawarah Kerja Daerah (Mukerda) ke-XIV Wahdah Islamiyah...

Dihadiri Hingga 450 Peserta, Muslimah Wahdah Islamiyah Kendari Gelar Daurah Serentak di Depalan Kecamatan

KENDARI, wahdah.or.id - Menyambut bulan suci Ramadan 1446 H,...