Ketua Umum Hadiri Konferensi Palestina di Jakarta

Date:

Ketua Umum Hadiri Konferensi Palestina di Jakarta

 

Ketua Umum DPP Wahdah Islamiyah yang juga Ketua Umum Komite Ummat Untuk Palestina (Komat) Palestina, Ust. H. Muh. Zaitun Rasmin, Lc, untuk kali kedua  menghadiri konferensi Palestina, kali ini acara “Meeting of General Secretary of International Humanitarian Conference on Assistanship for Victims of Occupation (Palestine)”, sebagai bagian dari amanah Deklarasi Jakarta Hasil Konferensi Internatiomal Nobember 2008 lalu yakni dukungan berdirinya Dewan Koordinasi bagi institusi-institusi sosial kemasyarakatan yang bekerja untuk membantu dan melindungi bangsa Palestina. Kegiatan yang diketuai Soeripto ini berlangsung, Sabtu, 18 April 2008 di Ruang Lybra Sultan Hotel Jakarta.

Konferensi ini dihadiri perwakilan lembaga, LSM dan Ormas Islam yang peduli dengan nasib bangsa Palestina. Konferensi ini yang terdiri dari tiga sesi, juga dihadiri, sekaligus memberi sambutan Perwakilan Organisasi Konferensi Islam (OKI), Dr. Abdul Wahab Nurwaliy. Pada sesi kedua, akan diawali pidato Sekretariat Jenderal Konferensi sebagai realisasi dari point-point deklarasi Jakarta.

Selanjutnya, dilanjutkan dengan lima presentasi. Presentasi I,komisi kesehatan, Presentasi II, komisi Keluarga, Presentasi III, Proyek WAFA, Presentasi IV, Persatuan Pengusaha Palestina, Presentasi V, Dewan Kemanusiaan Internasional untuk Membantu rakyat Palestina. Kegiatan ditutup dengan Deklarasi, pengumuman hasil dan rekomendasi, serta pengumuman tanggal konferensi selanjutnya.
 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

Sinergi Tiga Lembaga Wahdah Islamiyah Wujudkan Pembangunan Ramah Lingkungan

MAKASSAR, wahdah.or.id - Departemen Lingkungan Hidup Wahdah Islamiyah menggelar...

Wahdah Islamiyah Pasangkayu Raih Penghargaan atas Dedikasi Membina Warga Binaan

MAMUJU, wahdah.or.id - Semangat pengabdian dalam membina sesama kembali...

Pendidikan Ala Nabi, Solusi Krisis Moral Masa Kini

Wahdah.Or.Id - Sesak rasanya mendengar berita tentang perilaku bejat...

Didoakan Malaikat Karena Rutin Infak dan Sedekah Tiap Pagi

Didoakan Malaikat Karena Rutin Infak dan Sedekah Tiap Pagi "Hanya...