Kepsek SMA WI Muna Jadi Pemateri Siraman Rohani Rohis SMAN 2 Raha

Date:

(Raha-Wahdah.or.id) Para remaja-remaji Muslim sebagai agent of change dituntut untuk memiliki prestasi akademik yang bagus dan karakter sosial yang membanggakan. Motivasi ini yang disampaikan oleh ustadz Reo Adi Syahputra, S.Si. saat membawakan materi Melahirkan Insan Akademik Berjiwa Qur’an dalam kegiatan Siraman Rohani yang diselenggarakan OSIS SMA Negeri 2 Raha pada Jumat, 20 Oktober 2017.

Ustadz Reo juga memotivasi siswa siswi untuk aktif belajar al-Qur’an dalam halaqah-halaqah al-Qur’an. Selain itu para siswa juga harus saling mengajak dan menyemangati dalam belajar al-Qur’an.

Dalam materinya, Kepsek SMA di Yayasan Ibnu Abbas Muna tersebut menjelaskan definisi al-Qur’an, kedudukan al-Qur’an, serta keutamaan yang diperoleh untuk orang orang yang bersahabat dengan Al Qur’an.

Para siswa-siswi yang berjumlah 200-an ini sangat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut. Mereka sangat aktif dalam diskusi tanya jawab.

Ustadz Reo berharap dari sekolah ini lahir para siswa-siswa yang cerdas aqidah lagi berintelektual.[]

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Share post:

Subscribe

spot_img

Popular

More like this
Related

Tutup Mukernas XVII Wahdah Islamiyah, Ustaz Zaitun Rasmin: Terima Kasih Bapak Prabowo Kami Doakan Bapak Sehat Selalu

MAKASSAR, wahdah.or.id - Mukernas ke-XVII Wahdah Islamiyah yang digelar...

Pendidikan Karakter Membangun Generasi Emas 2045: Komitmen Wahdah Islamiyah Mendukung Program Mendikdasmen RI

MAKASSAR, wahdah.or.id - Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Republik...

Ketua Komisi 7 DPR-RI Ajak Wahdah Islamiyah Aktif di Politik untuk Kesejahteraan Umat

MAKASSAR, wahdah.or.id - Ketua Komisi & Dewan Perwakilan Rakyat...

Wahdah Islamiyah Perluas Jangkauan Dakwah di 253 Daerah Indonesia dan 5 Negara Di Dunia

MAKASSAR, wahdah.or.id - Wahdah Islamiyah, organisasi dakwah yang terus...