wahdah.or.id, Raha – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Wahdah Islamiyah Kabupaten Muna menggelar Tabligh Akbar di Masjid Baitul Makmur, Kelurahan Butung-butung, Kelurahan Katobu, Kota Raha, Sulawesi Tenggara, Kamis (10/05/2018).
Tabligh Akbar yang digelar dalam rangka menyambut bulan Ramadhan 1439 H menghadirkan dua pemateri. Ustadz Hasrullah, S.Pd., SH. membawakan materi seputar Keutamaan Al Quran di Bulan Ramadhan dan Ustadz Karim Darma, S.Pd membawakan seputar Fiqih Puasa.
Dalam materinya, Ustadz Hasrullah menekankan pentingnya mengetahui keutamaan Al Quran. “Bagaimana kita mau mewujudkan keluarga Qurani kalau kita jauh dari Al Quran, dan bagaimana kita bisa dekat dengan Al Quran kalau kita tidak mengetahui keutamaan Al Quran” ujarnya.
Dai yang juga Kepala Pondok Pesantren Tahfidzul Quran Ibnu Abbas ini berharap keutamaan Al-Quran dapat menjadi motivasi dan dorongan yang kuat dalam mewujudkan keluarga Qurani di bulan Ramadhan.
Ahmad Zulqarimah, selaku panitia mengatakan, kegiatan ini bertujuan agar masyarakat mendapat kebaikan (pahala) yang maksimal di bulan Ramadhan.
Lebih lanjut, lewat kegiatan ini Wahdah Muna mengajak masyarakat mewujudkan keluarga Qurani di bulan Ramadhan.
“Kami berharap agar masyarakat dapat mengamalkan apa yang telah didapatkan dari kegiatan ini,” ujar Ahmad.[aj]