“Revitalisasi Spirit Dakwah Dalam Merespon Dinamika Global”, demikian tema yang diusung dalam rangka Multaqa Du’at dan Ulama Se-Provinsi Gorontalo yang diprakarsai oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Gorontalo. Kegiatan akbar MUI yang bertujuan menghasilkan harmonisasi semua elemen dakwah dan menguatnya spirit dakwah yang berorientasi pada manhaj al Qur’an dan sunnah rasul demi terciptanya basis kekuatan ummat islam yang bermoral dan berwawasan global ini akan menghadirkan dua pembicara utama, yakni KH. Drs. Ahmad Zubaidi, MA (pengurus MUI Pusat) dan KH. Dr. (HC) Muhammad Zaitun Rasmin, Lc, MA (Ketua Dai dan Ulama Asia Tenggara).
Kedua pembicara yang juga pengurus MUI Pusat ini akan menyampaikan materi dihadapan ketua-ketua atau pengurus ORMAS Islam dan pemuda serta lembaga dakwah kampus se-Provinsi Gorontalo di New Rachmat Hotel Kota Gorontalo, pada Sabtu, 09 Januari 2015.
Multaqa Du’at dan Ulama ini akan diawali dengan Tabligh Akbar, Jum’at 08 Januari 2015, Pukul 06.30 WITA (ba’da Maghrib-selesai) di Masjid Agung Baiturahim Kota Gorontalo.
Semoga kegiatan ini menghasilkan spirit baru bagi dakwah dan persatuan ummat di Provinsi Gorontalo.
GELAR MULTAQA DU’AT, MUI GORONTALO AKAN HADIRKAN USTAD ZAITUN
Date: