Seminar Kurikulum Lembaga Pendidikan WI

foto seminar pendidikanSabtu, 5 Rajab 1433H/26 Mei 2012M di Gedung PKP2A II LAN Makassar, telah dilaksanakan Seminar Kurikulum Lembaga Pendidikan WI yang diakhiri dengan Deklarasikan Pembentukan Ikatan Guru Wahdah Islamiyah. Acara tersebut dibuka oleh Sekjend DPP WI (Ir. Iskandar Kato,M.Si.) menggantikan Pimpinan Pusat DPP WI yang saat itu sedang berada di Qatar menghadiri pertemuan ulama sedunia.

Departemen Pendidikan DPP WI melaksanakan acara tersebut dengan tujuan memperoleh informasi dan masukan dalam rangka perumusan standar kurikulum seragam sekolah WI, khususnya kurikulum muatan lokal. Dihadiri oleh 175 orang praktisi pendidikan (ikhwan dan akhawaat) utusan Sekolah dalam Lingkup YPWI Pusat serta 15 perwakilan DPD WI. Menghadirkan narasumber yang telah lama berkecimpung dalam penyusunan KTSP (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan) yaitu Bapak Darwis Sasmedi, M.Pd. dari LPMP Makassar yang membawakan materi “Panduan Penyusunan KTSP Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah”.

Materi kedua diisi oleh H. Muh. Yani Abd.Karim,Lc., MA dengan materi “Karakteristik dan Desain Global Kurikulum Pendidikan Dasar dan Menengah Wahdah Islamiyah”. Dalam pemaparannya dijelaskan beberapa kesimpulan antara lain :

  • Dalam kurikulum sekolah WI tidak bisa dipisahkan dari tarbiyah Islamiyah yang merupakan nilai dasar organisasi
  • Sekolah dibuat untuk memenuhi kebutuhan kader terhadap lembaga pendidikan yang Islami (sesuai manhaj WI) bagi anak-anaknya
  • Sekolah dibuat sebagai salah satu sarana  dakwah dan rekrutmen kader dan pendukung dakwah
  • Para guru sekolah WI harus kreatif merancang dan menerapkan berbagai strategi dan metode pengajaran, tidak hanya terpaku pada satu strategi dan metode saja.

Setelah seminar segera dibentuk Tim Kurikulum Nasional Sekolah WI untuk merumuskan dan menetapkan standar kurikulum seragam sekolah WI, khususnya kurikulum muatan lokal tersebut.

Deklarasi Pembentukan Ikatan Guru Wahdah Islmiyah

Sebelum penutupan acara, Sudarmin Hading,S.Pd., MA. membacakan Deklarasi Pembentukan Ikatan Guru Wahdah Islmiyah yang dideklarasikan oleh beberapa tokoh pendidikan Wahdah Islamiyah diantaranya :

  1. Muh. Yani Abd. Karim
  2. Darmin Yusuf, S.Ag.
  3. Herman Hasyim, S.Pd., MM.
  4. Sudarmin Hading, S.Pd., MA.
  5. Askaryaman, S.Pd., M.Pd.
  6. Mahmud Borahima, S.Pd., M.Si.
  7. Drs. Jasman Ali Nur
  8. Drs. Imran Palelungi, M.Pd.
  9. Muammad Sukwan, S.Pd., M.Pd.
  10. Zubair Rajab, S.Pd., Ma.
  11. Drs. Abdurrauf
  12. Drs. Gunawan
  13. Qomari, S.Pd.
  14. Drs. Muh. Yusuf
  15. Muh. Arif Malik, S.Ag.
  16. Muh. Jusman, S.Pd.
  17. Misbahuddin, S.Pd.

Acara diakhiri dengan penandatanganan naskah deklarasi oleh para deklarator.

Dokumentasi :

{phocagallery view=category|categoryid=24|limitstart=0|limitcount=0}

Artikulli paraprakDepartemen Pendidikan DPP WI Laksanakan Seminar Kurikulum Lembaga Pendidikan WI Disertai Deklarasikan Pembentukan Ikatan Guru Wahdah Islamiyah
Artikulli tjetërSudah 13 Negara yang Usir Dubes Suriah, Terkait Pembantaian Oleh Rezim Syiah Presiden Bashar Al Assad

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini