Departemen Dakwah dan Kaderisasi Wahdah Islamiyah Bulukumba kembali menggelar pelatihan da’i pada Ahad, 8 Juli 2012 yang bertempat di masjid penghafal al-quran Wahdah Islamiyah Bulukumba (Taccorong). Acara yang dimulai pukul 13.45 wita dihadiri 23 peserta dari pengurus Wahdah Islamiyah Bulukumba.
Acara ini bertujuan untuk semakin memaksimalkan kualitas da’i yang akan “diterjunkan” dalam ceramah-ceramah Ramadhan di berbagai masjid binaan dan masjid-masjid lain yang menjadwal para ustadz lingkup Kab. Bulukumba. dalam kegiatan ini, setiap peserta diberikan waktu 5 s.d. 7 menit untuk menyampaikan materinya di atas mimbar, kemudian diberikan masukan-masukan mengenai kelebihan dan kekurangannya sebagai bahan pembenahan agar ketika tampil nantinya dapat menjadi lebih baik.
Ust Qomus Mustamin, Lc dan Ust Irwan Azis selaku komentator sangat mengapresiasi keantusiasan para peserta mengikuti kegiatan ini. Acara yang berakhir pukul 18.07 wita tetap mengagendakan pertemuan selanjutnya karena masih ada beberapa peserta yang belum sempat tampil dan belum sempat hadir.